Sedang Naik Daun 20+ Jenis Caladium Paling Laris di Marketplace Dan Harganya
21 Jenis Caladium Paling Laris Di Marketplace Beserta Harga dan Fotonya
Nursery Caladium |sumber tertera |
mengenal tanaman caladium
tanaman caladium merupakan tanaman dari jenis talas-talasan, tanaman ini di kenal dengan nama kaladi di indonesia atau beberapa daerah menyebut tanaman berdaun indah ini dengan nama lompong atau talas hias.tanaman caladium ini sangat mudah di budidayakan dan di rawat, caladium bisa di budidayakan dengan cara menanam umbi keladi atau dengan cara memisahkan anakan yang tumbuh di samping pohon keladi dewasa. selain itu tanaman ini juga sangat mudah untuk di budidayakan. lalu bagaimana cara budidaya caladium ini? kamu bisa membaca cara budidaya tanaman caladium pada tulisan yang berwarna hijau. klik dan baca bagaimana cara budidaya tanaman caladium (keladi ini ).
perawatan tanaman keladi relatif mudah dan tidak rumit
tanaman keladi hias atau caladium ini memiliki siklus dorman, sehingga sangat penting untuk menjaga tanaman ini tetap lembap untuk menghindari siklus dorman tersebut. bagi kalian yang tidak memahami apa itu dorman, dormansi pada tanaman secara garis besar sama seperti hibernasi pada binatang (tidur panjang) hanya saja dormansi pada tanaman dapat di picu karena banyak alasan, bisa karena lingkungan yang terlalu kering atau terlalu dingin. intinya dormansi merupaka cara tanaman bertahan hidup denga lingkungan yang extreem.dormansi pada tanaman caladium ini biasanya terjadi ketika tanaman caladium kekurangan air atau memasuki masa kemarau karna memang daur hidup tanaman caladium ini sangat menyukai tempat yang lembap dan basah. sehingga untuk mencegah tanaman caladium memasuki masa dormansi kamu harus menjaga kelembapan dan suhu yang tetap ideal untuk tanaman caladium.
Bisa dipandang indah setiap hari
tanaman caladium mertupakan jenis tanaman yang dinikmati keindahan daunnya bukan pada bunganya, sama seperti tanaman hias aglonema, tanaman caladium emmiliki bunga yang berbentuk seperti tombak. jika kamu pernah melihat bunga tanaman anterium, maka bunga caladium kurang lebih berbentuk sama dengan bunga anterium tersebut.namun yang menonjol dari tanaman caladium ini adalah keindahan daunnya yang berwarna menarik dan berbentuk unik, jadi tanaman caladium ini bisa dipandang keindahannya setiap hari tanpa perlu menunggu tanaman caladium berbunga.
Tanaman Yang Mudah beradaptasi.
tanaman caladium merupakan tanaman yang mudah beradaptasi dan bisa di tanam dimanapun baik itu di lingkungan dataran rendah maupun dataran tinggi selagi memiliki kelempan yang ideal.untuk menjaga kelembapan pada tanaman caladium, kamu bisa menyiramnya secara rutin agar tanamn caladium kamu tidak mengalami kekeringan. atau kamu bisa juga menjaga kelembapan pada tanaman caladium dengan cara menggunakan mangkuk atau nampan air yang di letakan di bawah pot sehingga udara tetap lembab dan sejuk.
penyiraman caladium bisa disesuakikan dengan cuaca tempat kamu tinggal, misalnya saja saat matahari bersinar terik sehingga membuat tanaman caldium kamu kering, maka harus segera dilakukan penyiraman agar tanaman caladium kamu tidak layu dan mati.
pemupukan tanaman caladium juga gak repot loh. kamu bisa menggunakan pupuk kandang (pupuk organik) ataupun pupuk anorganik yang banya di jual di pasaran. namun ketika caladium memasuki masa dorman, ditandai dengan daunnya yang gugur dan hanya menyisakan umbinya, sangat di sarankan untuk tidak melakukan pemupukan apapun, karena pada fase ini tanaman caladium anda tidak membutuhkan pupuk apapun, pemupukan berlebihan pada masa dormansi justru akan membahayakan tanaman caladium dan meracunit tanah.
tanaman caladium ini selain mudah perawatannya dan memiliki tampilan yang indah juga memiliki banyak jenis yang beragam loh, masing-masing jenis caladium ini memiliki karakter dan keunikannya sendiri. penasaran jenis-jenis caladium apa saja yang saat ini sedang populer beserta harganya? yuk simak di bawah ini.
Jenis jenis caladium paling populer dan harganya
caladium memiliki puluhan bahkan ratusan jenis yang berbeda, jenis-jenis keladi hias tersebut terus bertambah mengingat banyaknya pembudidaya yang menyilangkan jenis caladiumnya sendiri sehingga memunculkan jenis caladium atau keladi baru yang cantik dan menawan. berikut ini beberapa jenis caladium yang populer dan banyak di gemari di indonesia.1. Caladium Wayang
caladium wayang ini merupakan taman keladi hias yang emmiliki warna dasar pink dengan urat daun berwarna hijau atau putih dan bergaris unik membuat tanaman caladi ini terlihar sangar bagus dan dan cantik terutama jika di letakan di pot yang di teras rumah.
caladium wayang | google.com |
harga tanaman caladium wayang ini berfasiari berdasarkan ukuran dan kerimbunannya, untuk caladium wayang dewasa di market place di bandrol dengan harga sekitar Rp. 30.000 saja.
2. calaium Dwi Warna
pernah mendengar caladium Dwi Warna ? caladium ini pernah saya posting fotonya pada artikel cara budidaya caladium, caladium jenis ini masih memiliki harga yang relatif tinggi daripada jenis caladium lainnya di indonesia. caladium bicolor ini sangat banyak digemari karna warnanya yang mencolok dan menarik mata. bahkan sepintas caladium jenis ini terlihat seperti tanaman palsu karna warnanya yang sangat menarik.
caladium Dwi Warna| ratu daun nursery |
untuk harga tanaman caladium bicolor ini masih cukup mahal dan memiliki harga berfariasi. biasanya untuk caladium dewasa dibandrol dengan harga sampai jutaan rupiah, namun untuk caladium dwi warna yang masih kecil bisa kamu dapatkan dengan harga ratusan ribu saja.
3. caladium sexy pink hibrid tail
caladium ini sangat digemari kaum hawa karena caladium pink hibrid tail ini memiliki warna yang sangat feminim dengan bentuk daun yang lebar dan tangkai daun caladium yang cukup pendek membuat caladium jenis ini terlihat sangat anggun dan meriah.
caladium Pink | Adrobuls.com |
harga caladium sexy pink hibrid tail ini di bandrol mulai dari Rp. 20.000 sampai dengan 50.000 rupiah.
4. kelado merah bicolor
mungkin kamu sudah sangat familiar dengan caladium jenis ini. caladium dwi warna bukan merupakan caladium yang langka, namun pesonanya masih banyak di gemari oleh para pecinta caladium. tanaman hias caladium bicolor ini memiliki warna daun merah di bagian tengah dan pinggiran daunnya bewarna hijau..
caladium bicolor | monaconatureencyclopedia.com |
secara umum caladium bicolor ini memiliki bentuk daun batang dan umbi yang sama dengan caladium pada umumnya, namun memiliki corak warna yang khas sehingga di sebut caladium bicolor, bi artinya dua. sehingga bicolor berarti caladium ini memiliki dua warna.
harga caladium dwi warna ini saat ini sangat murah dan terjangkau. di nursery sekitar kota saya caladium dwi warna sering di bandrol dengan harga Rp 5000 sampai dengan Rp.15.000.
5. thai white Caladium (caladium putih)
keladi putih atau sering juga di sebut sebagai thai white caladium merupakan jenis caladium yang paling banyak di buru karena keanggunannya. keladi ini memiliki daun berwarna putih dengan corak tulang daun yang menonjol berwarna hijau tua membuatnya terlihat seperti gaun pengantin yang sangat anggun.caladium putih |shopee.co.id |
harga tanaman caladium putih ini juga tidak terlalu mahal. tanaman caladium putih ini dibandrol dengan harga Rp. 5000 sampai 50.000 di marketpolace. tentu saja harga juga akan mempengaruhi kualitas loh jadi jangan asal beli hanya karna harganya murah.
6. Caladium queen of jaguar white
pernah melihat caladium atau keladi hias yang memiliki warna da tekstur seperti tisu?. jika pernah mungkin kamu sedang melihat tanama caladium queen of jaguard yang sedang banyak di cari oleh para penggemar dan pecinta caladium. queen of jaguard merupakan salahsatu primadona caladium yang menyukai tanaman hias berdaun indah ini. sayangnya harga caladium ini masih sedikit maha, namun harganya akan seimbang dengan keindahan yang akan di dapatkan.
queen of jaguard | shopee.co.id |
harga caladium Queen of jaguard di bandrol dengan harga kisaran Rp 100.000 sampai dengan Rp.500.000 wahh, masih lumayan mahal yah. tapi wort it kok sama kualitas yang akan di dapatkan.
apalagi jika kamu bisa memperbanyak caladium sendiri bisa jadi peluang bisnis
7. Caladium D.O.H Deep Of Heart
sesuai namanya caladium ini memiliki warna yang dalam dan gelap. sebenarnya caladium ini memiliki warna coklat kemerahan seperti warna dan bentuk hati. jadi tidak heran jika caladium ini diberi nama deep of heart. keindahan lain dari caladium DOH ini adalah karena corak warnanya yang berbintik membentuk motif yang cantik dan terlihat menarik.
DOH | Shopee.co.id |
harga tanaman caladium jenis ini berkisar antara Rp.60.000 sampai dengan ratusan ribu untuk jenis caladium DOH dewasa. harga tanaman caladium emang gak jauh beda sama tanaman aglonema, beberapa penghobi caladium juga biasanya merupakan penggemar tanaman hias aglonema, calatea dan alokasia.
Baca juga : Cara Menanam Dan Budidaya tanaman Aglonema
8. keladi super Red
sesuai namanay caladium ini memiliki warna merah sepenuhnya dengan gradasi warna mencolok yang membuat caladium super red ini sangat banyak menarik perhatian penghobi caladium. penampakan langsung caladium super red ini adalah sebagai berikut.
sumber : picbabun.com |
harga caladium super red sendiri berkisar antara 20.000 sampai dengan Rp.100.000 rupiah.
9. keladi Lance Worthon
sesuai namanya caladium ini memiliki corak belang-belang dengan bentuk daunyang cukup besar dan lebar dengan daun dewasa sedikit bergelombang di bagian samping. caladium lance worton memiliki warna dasar merah kecoklatan dengan corak di bagian tengah dan warna hijau di sepanjang tepian daunnya. untuk lebih jelas silahkan perhatikan gambar berikut ini.
keladi lanec | caladiumflorida.com |
keladi hias ini dibandrol dengan harga puluhan sampai ratusan ribu rupiah, di beberapa marketplace keladi lance Worthon ini di bandrol dengan harga Rpo.40.000 sampai Rp.100.000.
selain caladium yang saya sebutkan diatas ada banyak lagi jenis caladium yang cukup populer dan banyak di gemari oleh orang-orang di indonesia seperti di bawah ini.
11. Dark Chocolate Caladium Thailand 45.000
12. keladi hias red peachock
13. caladium variiegata macrorrhiza Rp31.200
14. caladium kantong semar keladi kantong semar (45.000)
15. keladi liliput ( Rp.30.000 - Rp.100.000 )
16. keladi tikus ( Rp.10.000 sampai dengan 50.000 )
17. keladi Pink ramla ( Rp.45000 samapi Rp.100,000 )
18. keladi tengkorak (alokasia) (Rp.25.0000 - 50.000)
19. red jaguar caladium (Rp.20.000 - Rp.50.000)
20. keladi green spider Rp.30.000 - Rp.50.000
21. caladium black magic (Rp.30.000)
Baca juga Cara menanam dan memperbanyak Begoneia.
Kesimpulan
nah itulah beberapa jenis caladium yang sedang populer dan banyak di cari oleh penghobi tanaman hias, beberapa jenis caladium diatas mungkin saja memiliki harga yang berbeda didaerrah anda. harga diatas merupakan harga yang saya dapatkan dari riset produk dari beberapa marketplace seperti tokopedia dan shopee. namun terdapat beberapa resiko ketika kamu ingin membeli tanaman caladium secara online, yaitu tanaman akan stress dan layu atau bahkan busuk karena terlalu lama di jalan, olehkarena itu silahkan baca cara merawat tanaman yang layu stress karna pengiriman, sebelum kamu memutuskan untuk membeli caladium secara online.jika kamu memiliki list jenis caladium yang belum di sebut diatas kamu bisa tuliskan jenis caladium itu di komentar. bagaimana? apakah ada caladium miliki kamu dari beberapa jenis caladium yang saya sebutkan diatas ? kalo ada kasih tau tips perawatan yang baik buat sidaun cantik ini yah.
Tips perawatan caladium, sinar matahari langsung dibawah pit diberikan tatakan yang berisi air.
ReplyDelete